fbpx

5 Jenis Kulit Wajah, Ciri dan Tips Perawatan

2 September, 2021

5 Jenis Kulit Wajah — Beberapa dari kamu tentu memiliki jenis kulit wajah yang berbeda-beda. Hal inilah yang menjadikan para produsen kosmetik dan skincare wajah membagi-bagi produknya berdasarkan jenis kulit konsumennya. Karena memang, beda jenis kulit, beda juga kebutuhan nutrisinya.

Agar kamu tidak salah dalam membeli produk yang tidak sesuai dengan jenis kulit wajahmu, kamu perlu mengenali jenis kulit wajahmu.

Manfaat Mengetahui Jenis Kulit

Mengenali jenis kulit bermanfaat agar kita dapat menentukan produk dan cara perawatan yang tepat untuk kulitmu. Jangan sampai nih, muncul masalah baru di kulitmu akibat penggunaan skincare yang tidak tepat pada jenis kulit.

Tapi tak hanya skincare loh, dalam memilih kosmetik pun kamu perlu menyesuaikan dengan jenis kulitmu, tujuannya agar hasil makeup yang kamu gunakan dapat optimal. Tidak mau kan, mau tampil glowing dengan makeup tertentu, tapi hasilnya malah jadi berminyak?

Apa yang Membedakan Jenis Kulit Wajah?

Setiap orang memiliki jenis kulit yang berbeda-beda. Perbedaan dalam setiap jenis kulit wajah dapat diketahui dari beberapa faktor dari kulit wajah itu sendiri, yaitu:

  • Kandungan air di dalam kulit yang mempengaruhi elastisitas kulit wajah
  • Kandungan minyak
  • Tingkat sensitifitas kulit wajah

Cara Menentukan Jenis Kulit Wajah

Daripada menebak-nebak jenis kulit wajahmu, kamu bisa melakukan hal di bawah ini dulu agar kamu dapat mengetahui dengan pasti jenis kulitmu yang sebenarnya.

  1. Bersihkan kulit wajah secara menyeluruh, bisa menggunakan susu pembersih kemudian diikuti dengan sabun wajah atau facial foam.
  2. Tunggu hingga sekitar satu jam. Biarkan kulit apa adanya tanpa mengaplikasikan produk perawatan apa pun.
  3. Setelah satu jam terlewati, saatnya mengamati kondisi kulit dan menentukan jenis kulit apa yang paling sesuai.

Nah, setelah melakukan ketiga hal tersebut, kamu dapat langsung mengetahui jenis kulit wajahmu dari ciri-ciri berikut.

5 Jenis Kulit Wajah, Kamu Termasuk yang Mana?

Kulit Kering

jenis kulit wajah dan tips perawatannya

Ciri-ciri kulit kering:

  • Kulit terasa kusam dan kasar (kesat).
  • Adanya beberapa bagian wajah yang berwarna kemerahan
  • Kulit memiliki elastisitas yang rendah
  • Garis-garis wajah terlihat jelas
  • Terdapat banyak pori-pori yang hampir tak terlihat

Kulit kering ditandai dengan kurangnya kadar minyak alami kulit (sebum) kurang dari yang dibutuhkan. Sehingga saat disentuh, kulit terasa kering, serta tidak dapat menahan kandungan air yang cukup untuk menghidarasi kulit.

Biasanya, pada pemilik kulit jenis ini, kulit akan mengalami pecah-pecah, terasa gatal, teriritasi, atau bahkan mengalami peradangan.

Saat kondisi sangat kering, bisa jadi kulit menjadi sangat kasar dan tampak berkerak. Kondisi ini bisa diperparah oleh perubahan homronal, usia, dan cuaca.

Salah Kaprah Kulit Kering dan Dehidrasi

Seringkali terjadi salah kaprah dalam menentukan antara jenis kulit kering dan dehidrasi–yang merupakan masalah kulit.

Bedanya, dehidrasi adalah kondisi sementara yang membuat kulit kehilangan kandungan air dengan cepat, karena kerusakan pada lapisan pelindung alami kulit. Sedangkan kulit kering adalah jenis kulit alami seseorang.

Umumnya, dehidrasi disebabkan oleh faktor eksternal, seperti cuaca atau kondisi lingkungan yang ekstrem.

Kulit dehidrasi dapat diperbaiki dalam beberapa minggu dengan perawatan yang sesuai. Sebaliknya, kulit kering akan tetap kering meskipun tidak ada masalah pada lapisan pelindung alami kulit. Keadaan ini bersifat alami dan jangka panjang.

Jadi tahu kan bedanya antara kulit kering dan dehidrasi. Buat kamu pemilik kulit kering, jangan khawatir, berikut tips perawatan kulit keringmu.

Tips Perawatan Kulit Kering

  1. Membersihkan wajah secara teratur setiap pagi dan malam hari menjelang tidur menggunakan pembersih yang lembut (sabun dengan sedikit busa) serta minim kandungan alkohol.
  2. Selalu menggunakan pelembab wajah, beberapa lapis jika diperlukan.
  3. Sebaiknya hindari aktivitas yang menjadikan terpapar sinar matahari dan polusi udara secara langsung dan terus-menerus.
  4. Hindari produk scrub wajah, karena cenderung menyerap banyak minyak sehingga menjadikan kulit makin kering.
  5. Menggunakan produk kosmetik yang bersifat hydrating, glow, dewy, luminous.
  6. Mengaplikasikan masker wajah hydrating dan atau nourishing 1-2 kali seminggu.
  7. Hindari penggunaan masker exfoliating.

Kulit Berminyak

Jenis kulit wajah berminyak

Ciri-ciri kulit berminyak:

  • Kulit tampak mengilap, dengan minyak terlihat jelas, terutama setelah melakukan aktivitas.
  • Kulit wajah cenderung tampak kusam.
  • Kulit terasa licin saat disentuh.
  • Pori-pori tampak besar di beberapa area dan terlihat jelas.
  • Banyak muncul jerawat, komedo, dan noda-noda lainnya pada wajah.

Kulit berminyak memiliki kandungan minyak berlebih di permukaan kulit, karena produksi sebum yang lebih dari cukup. Kadar minyak pada jenis kulit ini sangat tinggi.

Kondisi kulit berminyak dapat diperparah oleh beberapa faktor seperti pubertas, stres, dan tingkat kelembaban yang terlalu tinggi.

Tips Perawatan Kulit Berminyak

Bagi kamu pemilik kulit berminyak, sebaiknya kamu mencuci kulit wajah tidak lebih dari dua kali dalam sehari, dengan menggunakan pembersih wajah yang bersifat lembut. Selain itu, ada beberapa tips perawatan lainnya.

  1. Bersihkan wajah secara teratur setiap pagi dan malam hari menjelang tidur.
  2. Sebaiknya hindari aktivitas di bawah matahari secara langsung dan terus-menerus.
  3. Gunakan produk kosmetik yang bebeas minyak (oil free) dan berbahan dasar air (water based.
  4. Gunakan pelembab wajah yang ringan.
  5. Gunakan masker wajah 2-3 kali seminggu.

Kulit Normal

jenis kulit wajah normal

Ciri-ciri kulit normal:

  • Kulit tidak terlihat berminyak dan mengilap.
  • Tekstur kulit halus, lembut, dan kenyal ketika disentuh.
  • Tidak ada tanda-tanda pengelupasan.
  • Pori-pori kulit kecil, dan hampir tidak terlihat.
  • Cenderung sangat jarang muncul jerawat, dan kalaupun ada, kondisinya tidak parah.
  • Tidak ada sensitivitas yang parah.

Kulit normal memproduksi sebum dalam jumlah cukup, tidak berlebih dan juga tidak kurang, sehingga membuat kulit terasa halus dan dapat menahan kandungan air agar tetap lembab. Pada permukaan kulit normal pun tidak terdapat minyak.

Namun, jenis kulit normal bukan berarti “kulit yang sempurna” ya. Tapi umumnya, kulit normal memang cenderung tidak memiliki banyak masalah dibandingkan jenis kulit lainnya.

Tips Perawatan Kulit Normal

  1. Bersihkan wajah secara teratur dua kali sehari; pagi dan malam hari menjelang tidur.
  2. Pilihlah pelembab wajah alami dan tidak berat.
  3. Menggunakan masker alami yang berbahan dasar buah-buahan, air, dan madu.

Kulit Kombinasi

Ciri-ciri kulit kombinasi:

  • Pori-pori berukuran lebih besar dari keadaan normal dan lebih terbuka.
  • Terdapat komedo
  • Kulit tampak mengilap

Jenis kulit ini merupakan kombinasi antara kulit kering dan berminyak. Di daerah tropis seperti Indonesia, jenis kulit ini adalah yang paling umum dan sering ditemui.

Kulit kombinasi dapat ditandai dengan perbedaan yang jelas terkait jumlah produksi sebum pada area tertentu di wajah dibandingkan di area lainnya.

Salah satu ciri paling umum dijumpai pemilik kulit kombinasi ialah berminyak di area T (dahi, hidung, dagu) dan kering di area pipi, meskipun pola yang lain juga memungkinkan.

Tips Perawatan Kulit Kombinasi

  1. Bersihkan wajah dua kali sehari; pagi dan malam hari menjelang tidur.
  2. Gunakan pembersih wajah berbahan dasar susu (milk cleanser).
  3. Pilihlah pelembab untuk kulit kering. Aplikasikan secara merata  pada area pipi dan oleskan sedikit pada area T.
  4. Lakukan scrub wajah hanya pada area T.
  5. Gunakan masker wajah yang sesuai setiap 2-3 kali sehari.

Kulit Sensitif

Ciri-ciri kulit sensitif:

  • Kulit kemerahan.
  • Ada rasa gatal dan sensasi terbakar.
  • Kulit mengalami kekeringan.

Yang perlu diingat, ada banyak faktor yang dapat menyebabkan kulit sensitif, seperti jenis produk kecantikan, perawatan wajah, polusi pola hidup yang tidak sehat hingga faktor keturunan.

Jadi bagi kamu yang memiliki jenis kulit sensitif, ada baiknya berkonsultasi dengan dokter kulit untuk mengetahui dan mencari pengobatan yang sesuai.

Tips Perawatan Kulit Sensitif:

  1. Bersihkan wajah dua kali sehari; pagi dan malam hari menjelang tidur.
  2. Gunakan pelembab yang aman untuk kulit sensitif, yaitu yang mengandung petrolatum, dimethiconehyaluronic acidceramide, atau niacinamide (Sumber: Alodokter).
  3. Gunakan sunscreen atau tabis surya, dan sebisa mungkin hindari paparan sinar matahari.
  4. Hindari produk perawatan yang mengandung alkohol
  5. Pilih produk perawatan yang ramah di kulit, yang tidak menyebabkan iritasi pada kulit.

Kesimpulan

Perbedaan jenis kulit juga diiringi dengan perbedaan kebutuhan masing-masing kulit sehingga beda juga tips perawatan wajahnya. Dengan mengetahui ilmunya, kamu jadi tidak akan salah lagi dalam memilih produk skincare dan kosmetik untuk kulit wajahmu.

Perlu diingat pula bahwa setiap kulit pada dasarnya cantik, namun perlu usaha juga untuk merawatnya agar tetap sehat dan cantik alami.

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Baca Selengkapnya
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Fitri Apriyani
Blogger yang suka nulis tentang SEO, traveling, gaya hidup minimalis, dan finance. Kadang juga sharing tentang pengalaman pribadi dan opini.

Halo, !

Categories

More than 3500 female bloggers registered

PT. PEREMPUAN DIGITAL INDONESIA
Cyber 2 Tower 11TH Floor JL HR Rasuna Said Jakarta Selatan

calendar-full
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram