Sahabat, bicara tentang pernikahan tentu saja ini adalah momen yang begitu menarik untuk dibahas. Apalagi bagi sahabat yang sedang mempersiapkan diri menjelang pernikahan. Selamat ya, sahabat sedang berproses menuju satu tahap kehidupan baru. Semoga dilancarkan 🙂
Lalu, apa saja sih yang sebaiknya kita persiapkan menjelang pernikahan? Nah, ini adalah beberapa hal yang aku lakukan menjelang pernikahanku. Tips ini bener-bener menurutku banget ya sahabat. Karena kembali lagi persiapan setiap orang akan berbeda. Tergantung tempat, adat dan tradisinya masing-masing. Yang jelas menyesuaikan kondisi tempat tinggal sahabat.
1. KENALI CALON PASANGAN
Mengenal calon pasangan adalah sebuah keharusan. Karena tidak mungkin ketika kita memutuskan untuk menikahi seseorang tapi kita belum mengenal pasangan dengan baik. Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengenal calon pasangan. Salah satunya ada yang melalui jalur ta’aruf. Disana kedua belah pihak saling memperkenalkan diri dengan bertukar cv melalui pihak ketiga. Jika cocok bisa dilanjutkan ke jenjang yang lebih serius. Jika tidak berhenti sampai disitu.
Ada pula yang melakukannya secara mandiri. Maksudnya dengan mencari tahu karakter dan sikap seseorang dari lingkungan terdekatnya. Kalau saya pribadi mengenal pasangan melalui media sosial. Meskipun sebelumnya kami memang sudah kenal semasa SMP. Meskipun ketika dewasa baru bertemu kembali di pertengahan tahun 2020. Dan memutuskan untuk menikah di tahun 2021.
Banyak cara yang bisa dilakukan untuk saling mengenal pasangan. Nah, caranya tidak bisa sama dengan orang lain. Karena tiap orang tentu berbeda untuk menilai karakter dan sikap seseorang. Semuanya kembali ke sahabat. Dimana ada rasa nyaman dan pas dihati, ambil momennya.
Selengkapnya bisa baca di blog aku ya 🙂