Penggunaan eyeliner di bagian bawah kelopak mata memang membuat mata tampak lebih besar, berdimensi, dan berbinar. Jika dulu kamu harus menahan diri sampai gajian untuk membeli eyeliner mahal, maka kini kamu bisa tenang, karena sudah banyak eyeliner murah tapi bagus.
Inilah 4 eyeliner murah tapi bagus yang bisa kamu gunakan untuk mempercantik kelopak matamu:
1. Premiere Beaute Eclipse Eyeliner Silver Swirl Series
Meskipun tergolong brand baru, tetapi kualitas produknya tak perlu diragukan pagi, lho. Salah satunya eclipse eyeliner yang waterproof dan smudge proof ini. Dengan kuas yang tipis, eyeliner spidol ini sangat mudah diaplikasikan untuk menghasilkan winged eyes. Tahan sekitar 8 jam, kamu hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp37k untuk merasakan manfaatnya.
2. Wardah Staylast Liquid Eyeliner
Formula smudge proof dan waterproof dari eyeliner ini cocok sekali untuk pemilik kulit berminyak. Kandungan Reflex Pearl-nya memberikan tampilan berkilau yang cepat kering. Kandungan ekstrak lidah buayanya bisa menutrisi kulit di sekitar garis mata dengan harga Rp40k saja.
3. Maybelline Hyper Glossy Liquid Eyeliner
Liquid eyeliner seharga Rp45k ini memiliki formula waterproof, sehingga bisa bertahan lama dan juga tahan terhadap air. Menghasilkan garis mata yang tampak glossy, eyeliner ini membuat matamu tampak lebih hidup.
4. Viva Queen Perfect Shape Liquid Eyeliner
Jika selama ini kamu sudah sering pakai pensil alisnya, maka kini saatnya bagi kamu untuk memakai eyeliner-nya. Kuasnya yang mungil mudah digunakan untuk merias mata. Diformulasikan khusus, eyeliner ini tahan lebih dari 6 jam, lho. Cepat kering dan waterproof, kamu hanya perlu mengeluarkan Rp48k untuk mendapatkannya.
Itulah eyeliner mudah tapi bagus yang bisa kamu coba untuk mempercantikan matamu.