Akhir-akhir ini berita mengenai virus corona varian Omicron mulai merebak. Padahal beberapa bulan sebelumnya, tayangan berita di televisi mengenai Corona sudah mulai reda. Saya yang mempunyai predikat sebagai “penyintas covid”, menjadi was-was lagi. Setiap berpapasan dengan warga yang batuk atau flu langsung mengambil jarak dan ingat pepatah “sehat itu mahal”.
Memasuki era 4.0 yaitu revolusi industri, semua kebutuhan masyarakat dipermudah dengan sistem digitalisasi. Dulu, untuk sekedar mendaftar disebuah portal berita misalnya, harus membuat akun melalui website. Sekarang, semua serba praktis hanya dengan mengandalkan smartphone saja. Sudah terlalu banyak, portal berita, website kesehatan yang mulai merambah ke dunia digital dengan membuat sebuah aplikasi yang bisa diunduh melalui gawai.
Flashback lagi ke memori lama, saat saya harus isoman karena hasil antigen di tahun lalu positif. Awalnya saya buat santai saja, saya bisa beristirahat di rumah dengan baik, karena memang saat itu badan sering mengalami panas yang nggak jelas, kadang siang tiba-tiba panas tinggi padahal sedang ada dikantor dan tiba-tiba sorenya badan dingin. Semula saya merasa mungkin karena terlalu banyak main ya hehehe.
Baca Selengkapnya
Visit Blog