Pertanyaan ini sudah terjawab dipostingan blog gw sebelumnya. Di postingan itu ada 3 hal yang jadi alasan gw untuk mulai nge-blog :
- Melatih skill menulis
- Berusaha produktif
- Berkenalan sambil belajar dengan blogger lainnya
Selain 3 poin di atas, tujuan terbesar gw mulai tertarik dengan blogging itu sesungguhnya adalah untuk proses healing dan mengeluarkan uneg-uneg gw. Jadi semacam menulis diary hanya saja berusaha lebih terarah dan sedikit di-rem bahasa dan pembahasannya. hehehe. Secara ini blog kan dipublish dan bisa dibaca banyak orang. Beda persoalan kalau blog-nya dibikin private seperti gw diawal membuat blogger.
Menulis itu cara healing yang paling dasar bagi gw. Kelihatan mudah dilakukan tapi ternyata lumayan sulit karena butuh waktu untuk membuatnya. Kebetulan, gw mulai suka menulis, itu jaman SMP. Menulisnya pun menulis di diary gitu iya maksud aku di sini. Cuma kegiatan ini sangat membantu gw berproses dalam kehidupan loh. Kita pasti punya banyak emosi yang terpendam kan dalam diri kita, beberapa orang termasuk gw memilih untuk membuang emosi itu dalam sebuah tulisan di buku diary dan beberapa orang lainnya bisa saja membuang emosi itu ke hal lainnya seperti main game, berolahraga atau makan dan lain sebagainya. Apapun caranya asal cara yang baik, iya it’s okay.
Baca Selengkapnya
Visit Blog