Menjelang lebaran siapa yang rindu kampung halaman? Semua pasti acungkan tangan. Kebayang gimana ramenya arus mudik yang kebanyakan perantau yang keluar dari daerah untuk mencari nafkah, mengikuti keluarga, atau harus tinggal menetap.
Umumnya mudik Ramadan ini dilakukan dengan berbagai moda transportasi mulai dari pesawat terbang, kapal laut, kereta, bus, hingga kendaraan pribadi.
Membawa bayi atau balita dalam perjalanan mudik lebaran, mungkin saja bisa snagat merepotkan. Apalagi kalau ini pengalaman pertamamu.
Tapi kamu ngga perlu khawatir, bayi cukup aman melakukan perjalan minimal usia 3 bulan dengan kondisi sehat.
Sebelum memutuskan mudik bawa anak di lebaran tahun ini, yuk bikin persiapan matang. Apa aja? Simak yuk!