Jika kita mendengar kata IDN, pasti di otak langsung terbesit kata IDN Times. IDN Times memang website berita populer dan terpercaya yang sering aku baca. Tapi tidak disangka kalau ternyata IDN mengeluarkan aplikasi bernama IDN App. Begitu mengetahui hal ini, aku langsung berkata dalam hati “akhirnya!”.
Kali ini, aku mau mengulas tentang aplikasi IDN App, sekaligus mengikuti lomba blog yang sedang diadakan oleh IDN. Kalian juga pasti pada penasaran, kan, bagaimana pengalaman menggunakan IDN App ini? Baik, mari kita mulai.
Diantara kalian mungkin ada yang kebingungan, “kok, kata yang ditulis lebih dulu aplikasi live streaming bukan aplikasi baca berita?”.
Jadi begini, IDN app ini punya fitur hiburan unggulan yaitu ‘live streaming’. Jika dulu, saat kita baca website IDN times, isinya hanya berupa artikel, aplikasi IDN App ini berbeda. Di sini, kita juga bisa menonton konten live streaming . Tapi, gak cuma itu. Kita juga bisa baca berita dari berbagai publisher yang masuk dalam grup IDN Media. Diantaranya, IDN Times, Popbela, Popmama, GGWP.ID, sampai Duniaku. Lengkap, kan?