fbpx

[BUKAN] RIVIEW FILM SIKSA NERAKA

24 July, 2024
Assalamu’alaykum Diaris.
Setelah beberapa bulan nunggu, akhirnya kesampaian juga nonton film Siksa Neraka. Waktu pertama kali lihat iklannya di media sosial aku tuh antusias banget pengin nonton. Selain karena aku suka film berbau horor atau thriller, aku juga salah satu pembaca komik Siksa Neraka.
Dulu waktu masih SD, di tempat guru ngajiku ada perpustakaan kecil yang mana bukunya boleh dipinjam. Buku-buku yang ada di sana cukup beragam, mulai dari buku pengetahuan umum, buku cerita, kebanyakan sih buku cerita, hingga komik yang salah satunya adalah komik Siksa Neraka ini. Aku selalu meminjam satu atau dua buku untuk dibaca di rumah termasuk komik Siksa Neraka. Komik ini menceritakan gambaran bagaimana kondisi di Neraka kelak sesuai yang dikisahkan dalam peristiwa Isra dan Mi’raj.
Visualisasi tentang kondisi neraka dalam komik ini cukup membuatku bergidik, apalagi waktu itu aku masih kecil kan ya. Komik Siksa Neraka ini cukup sukses membuatku ketakutan jika meninggalkan shalat, ya walaupun waktu itu belum rajin juga sih shalatnya. Tapi setidaknya aku dibikin ngeri dengan visualisasi siksa neraka dalam komik. Aku melihat ada yang digergaji tangannya, ditusuk kemaluannya, dipotong lidahnya, diberi minum air nanah dan darah yang mendidih, dan masih banyak kengerian lainnya.
Makanya saat aku lihat iklan film Siksa Neraka pada bulan Desember 2023, aku langsung berekspektasi bahwa film tersebut akan mengerikan dan seru untuk ditonton. Ingin rasanya aku langsung nonton di bulan Desember itu, tapi apalah daya aku tak kuasa harus meninggalkan anak balitaku di rumah, meski ada bapaknya ya. Tetap saja suka kepikiran. Akhirnya aku berusaha sabar menunggu filmnya tayang di Netflix biar bisa nonton dari rumah bareng suami juga.
Dan minggu kemarin aku lihat film Siksa Neraka ini sudah tayang di Netflix. Aku dan suami langsung nonton bersama-sama setelah kami berhasil menidurkan anak balita kami walaupun dipertengahan film anak balita kami sempat terbangun. Terpaksa filmnya terjeda sejenak sampai si anak balita kami terlelap lagi.
Baca Selengkapnya
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
ILSA DESTIANA
Ilsadest adalah nama penaku di blog. Lahir di Sukabumi, orang sunda asli. Lulus sebagai Ahli Madya Akuntansi di salah satu Perguruan Tinggi Swasta di Kota Bogor pada tahun 2015. Pernah berkecimpung di dunia Perbankan sampai akhirnya menikah dan dikaruniai seorang anak. Aktivitasku saat ini adalah sebagai Ibu Rumah Tangga. Hobiku banyak, salah satunya adalah menulis. Pernah menulis dua buku antologi. Namun, yang paling sering adalah menulis blog dengan kategori lifestyle.

Halo, !

Categories

More than 3500 female bloggers registered

PT. PEREMPUAN DIGITAL INDONESIA
Cyber 2 Tower 11TH Floor JL HR Rasuna Said Jakarta Selatan

calendar-full
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram