Di Surabaya ada dua jenis soto, yaitu soto ayam dan soto daging. Sama seperti yang terjadi pada sate, jika kita menyebut sate daging, pastilah yang dimaksud adalah sate daging sapi (padahal pada sate ayam pun yang dipakai adalah dagingnya, kan, ya? ). Dan s oto daging di Surabaya adalah soto madura. Tidak ada yang lain. Populer di Surabaya bahkan di seluruh nusantara tapi tidak di tanah asalnya yang melabeli namanya.