Kata siapa selama bulan Ramadan kita nggak boleh traveling? Namanya traveling, kita bisa melakukan dimana saja dan kapan saja, kok. Bahkan nggak perlu jauh-jauh ke tempat yang mainstream, kita bisa mulai melakukan traveling di bulan puasa dengan berkunjung ke masjid atau tempat bernilai religi di seputaran kota.
Sebagai salah satu penduduk yang domisilinya nggak jauh dari Kota Banda Aceh, saya daftar destinasi wisata religi di Banda Aceh yang cocok untuk dikunjungi saat ramadan. Cekidot artikel ini sampai selesai, ya. Siapa tahu, salah satu dari daftar ini merupakan destinasi yang ingin kamu kunjungi juga.
Destinasi wisata religi banyak dijadikan sebagai solusi alternatif bagi pelancong yang mulai bosan dengan tempat yang sangat open to public. Katanya, sih, destinasi wisata religi itu bisa membuat hati tenang dan adem. Memang iya?