Adanya Covid-19 ini memang penuh hikmah, bukan hal yang buruk aja, beberapa hal baik juga kita nikmati.
Salah satunya, kebanyakan dari para ibu (khususnya) jadi pada bebas gaptek dan jadi hitech.
Hal itu karena, anak-anak jadi harus learn from home, di mana (kebanyakan) ibu jadi perantaranya yang mau nggak mau kudu bisa mengetahui hal-hal yang menjadi media perantaranya.
Demikian juga saya.
Meskipun beberapa orang mengatakan saya jauh dari kata gaptek, tapi sejujurnya ada juga beberapa hal yang saya baru ketahui atau baru operasikan setelah masa pandemi Covid-19 ini.