Di musim hujan seperti ini, sensitivitas kulit pun sangat diuji. Ini berlaku untuk kulit saya. Baru-baru ini, kulit saya terasa gatal, entah apakah karena gigitan serangga, polusi atau cuaca yang cukup ajaib.
Saya sedang mengurangi penggunaan obat terutama untuk luka yang masih dapat diatasi dengan obat luar. Terus terang, untuk berbagai macam masalah kulit, saya terbiasa untuk langsung mengoleskannya dengan Aloe Soothing Gel dari Beauty Korea. Merk produk ini beraneka ragam, dan dapat disesuaikan dengan jenis kulit masing-masing.
Dengan mengoleskan Aloe Soothing Gel, rasa gatal pun perlahan berkurang sehingga saya dapat melanjutkan aktivitas dengan nyaman dan juga gel ini tidak memberikan bau yang menyengat.