Mungkin yang baca blog ini ada yang baru mau mulai gaya hidup minim sampah tapi bingung caranya seperti apa. Dan sepertinya ini akan menjadi post yang cukup panjang.
Pendahuluan sedikit. Jadi, di kantor gue waktu itu ada sharing session dimana, satu tim masing-masing harus presentasi dengan berbagai macam topik. Tadinya mau tema horor, tapi banting setir jadi tentang zero waste hehe.
Terus gue pikir kok ya mubazir kalau cuma lingkup satu tim kantor aja. Alhasil gue putuskan untuk taro di blog juga. Sukur-sukur berguna.
Oke pertama-tama, zaro waste itu apa? Kalau di Bahasa Indonesia-kan, zero waste = nol sampah. Memaksimalkan siklus hidup sumber daya agar bisa digunakan kembali. Mematahkan konsep redu-reuse-recycle (meskipun nggak salah juga sih), dengan refuse-reduce-reuse. Recycle dan rot (pembusukan) adalah langkah akhir.
Terus kenapa sih dianjurkan untuk mengadopsi gaya hidup zero waste? Ngapain mesti repot-repot memilah sampah? Kan masalah sampah udah ada yang ngurusin. Apalagi yang udah bayar iuran bulanan, ngapain capek-capek lagi heeeei.