Pertama kali yang terlintas di pikiran kita saat mendapat pertanyaan, apa rekomendasi obat tetes mata untuk mengatasi masalah pada mata? Pasti kebanyakan menjawab Insto! Yaps, siapa sih yang gak kenal Insto? Apapun masalahnya, jika berhubungan dengan mata pasti banyak yang merekomendasikan Insto sebagai solusinya.
Insto Dry Eyes : Solusi Mata Kering Karena Terlalu Lama Menatap Layar
Insto memiliki beberapa varian yang diformulasikan khusus untuk mengatasi berbagai macam drama soal mata. Kali ini saya mau mengenalkan Insto Dry Eyes yang hadir sebagai solusi mata kering karena terlalu lama menatap layar gadget.
Sebagai working mom yang juga mencoba peruntungan di dunia blogging, tentunya kegiatan sehari-hari saya tidak pernah lepas dari layar laptop dan ponsel. Jika dihitung-hitung sesuai jam kerja, saya berkutat dengan menatap layar laptop sekitar 8-9 jam dalam sehari, lebih tinggi dari rerata global lho, ditambah sesekali menatap ponsel untuk keperluan kerja dan juga ngeblog selepas jam kerja. Belum kalau harus begadang karena dikejar deadline untuk postingan blog. Kebayang kan seberapa lama saya menatap layar?
Terlalu lama menatap layar gadget bisa menyebabkan mata kita menjadi pegal dan lesu. Kondisi demikian biasa terjadi pada sindrom mata kering. Namun kondisi mata kering tak bisa dijadikan alasan untuk berhenti berkarya, apalagi sampai izin tidak masuk bekerja bukan? Karena urusan pekerjaan harus tetap diselesaikan sesuai dengan target yang ditentukan. Oleh karena itulah pentingnya mencari solusi terbaik untuk mengatasi mata kering supaya tidak mengganggu aktivitas produktif kita.