fbpx

Jalan-jalan Ke Ayuttaya Historical Park Berpetualang Ke Masa Kerjaaan Thailand

28 November, 2022

Musim panas di tahun 2018, aku dalam perjalanan seorang diri seperti orang hilang, naik kereta dipagi hari. Bermodalkan uang pas-pasan aku menambahkan tujuan destinasi dengan tema melihat candi-candi kerjaan Thailand. Pilihanku tertuju pada komplek kerajaan yang berada di daerah Ayutthaya, sebelah utara dari ibu kota Bangkok.

Sedikit cerita (yang aku referensikan dari wikipedia haha), Ayutthaya berjaya pada masa 1300 Masehi atau sekitar 700 tahun yang lalu. Karekteristik dari bangunan memiliki hubungan antara kerajaan Thailand dan kerajaan Khemer dari Kamboja. Di perspektif awamku ini candi di Ayutthaya sedikit berbeda dari candi-candi yang ada di Bangkok, karena komplek ini mempunyai tipe bentuk candi yang beda-beda, padahal masih dalam satu komplek. Ditambah lagi dilihat dari restorasinya saja di Bangkok sudah lebih terlihat modern, jadi sedikit kurang terasa sejarahnya.

Membutuhkan waktu sekitar 30 menit perjalanan kereta, aku pun sampai di stasiun Ayuttaya. Sesampainya diluar dimulailah kepanikan “solo traveling” ini aku harus kemana perginya. Ya walaupun didalem hati kebingungan, diluar masih terlihat sok ngerti gitu hahaha. Pokoknya jalan lurus aja ngikutin peta arah Google Map.

Karena Ayutthaya Historical Complek itu di kelilingi sungai dan aku ngga mau muter-muter cari jembatan, akhirnya aku pilih opsi untuk naik kapal kecil penyebrangan. 5 menit menyebrang, setelah turun barulah aku menyewa sepeda. Perjalanan mengayuh sepeda demi melihat candi-candi ditemani oleh segelas jus mangga, dibawah sinar matahari yang terik pun dimulai!

Baca Selengkapnya
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Aqmarina
Salam Kenal :) Namaku Marina, part-time travel blogger. Kekagumanku akan pesona alam dan budaya Indonesia membuatku ingin menjelajah Indonesia dan menuangkanya dalam blogku (Thespicetomytravel.com). Ide dan nama blogku sendiri datang karena aku tidak hanya suka dengan traveling, tetapi juga orang Indonesia yang suka dengan makanan pedas/yang berempah-rempah.

Halo, !

Categories

More than 3500 female bloggers registered

PT. PEREMPUAN DIGITAL INDONESIA
Cyber 2 Tower 11TH Floor JL HR Rasuna Said Jakarta Selatan

tagcalendar-full
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram