Dari banyaknya wisata masjid yang ada di Jakarta, rasanya kurang lengkap kalau belum mengunjungi Masjid At Tin yang berada dalam kawasan Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur. Apalagi, akses untuk menjangkau masjid yang namanya diambil dari nama Ibu Tien, istri dari Bapak Soeharto, mantan presiden RI ini, cukup mudah.
Beberapa kali kunjungan saya ke sana membawa kesan yang berbeda. Ada malam dimana saja menginjakkan kaki di pelatarannya untuk mencari tempat merebahkan badan, melepas lelah sebentar, sebelum kembali menjalankan tugas saya di lapangan. Ada pula senja yang saya lalui untuk mengenang moemn itikaf yang nggak sempurna. Sekumpulan kisah tentang Masjid At Tin yang pada akhirnya menjadi bagian dari kisah perjalanan sebagai anak rantau di ibukota, juga memberi pengaruh pada beberapa keputusan saya dalam dunia pertemanan di masa depan.
Maka …. inilah sekelumit kisah yang saya rangkum dalam beberapa paragraf untuk kamu.