Ada beberapa beauties yang mengeluh, kalau wajahnya jadi purging, breakout atau iritasi setelah mencoba skincare baru, padahal klaim skincarenya bisa digunakan untuk semua jenis kulit.
Ternyata, usut punya usut, bukan skincare-nya yang salah.
Tapi kesalahannya dalam mencampur beberapa jenis skincare yang sebenarnya kandungannya tidak boleh dicampur pemakaiannya, karena menimbulkan efek samping yang merugikan kulit.
Lalu, apa aja sih kandungan atau ingredients skincare yang tidak boleh dicampur pemakaiannya tersebut?
1. Kandungan Retinol dengan AHA/BHA
Kandungan skincare retinol, sangat bagus untuk memperbaiki tekstur kulit.
Namun yang perlu diketahui adalah, cara kerja retinol sama dengan eksfoliasi.
Retinol punya peeling agent yang tujuannya untuk mempercepat sel kulit dalam melakukan regenerasi kulit.
Sementara itu, AHA/BHA merupakan zat eksfoliasi aktif yang sangat baik dalam mengangkat sel kulit mati.
Jika kedua jenis kandungan skincare ini, AHA/BHA dan retinol digabung, maka akan menimbulkan efek eksfoliasi berlebihan di kulit wajah, seperti : kulit jadi lebih sensitif, skin-barrier akan rusak, dan muncul masalah baru seperti bruntusan dan jerawat, muncul ruam kemerahan di kulit wajah, kulit menjadi kering dan terkelupas, hingga menyebabkan iritasi pada kulit.
Karenanya, pastikan tidak mencampur atau menggabung skincare dengan kandungan retinol dengan AHA/BHA.
Selengkapnya baca di blog ya 🙂
Baca Selengkapnya
Visit Blog