Kebiasaan hidup minimalis yang mengubah hidup gue dimulai dari pemahaman akan prinsip minimalism. Filosofi less is more cocok buat gue. Prinsip tentang berbahagia dan merasa cukup dengan apa yang dimiliki bikin hidup gue lebih nyaman.
Semenjak mempraktikkannya dua tahun lalu, kehidupan gue berubah secara signifikan. Dampak pertama yang paling terasa adalah mata. Mata gue jadi lebih segar karena isi rumah gue lebih enak dipandang. Selanjutnya ini berdampak pada keseluruhan hidup gue.
Gue jadi lebih fokus, lebih banyak inspirasi, lebih tenang, lebih tertata, lebih memahami hidup, lebih menikmati hidup, dan yang ga kalah penting lebih mudah bersihin rumah.
KEBIASAAN HIDUP MINIMALIS YANG TERUS GUE TERAPKAN
Prinsip dasar minimalism untuk menyimpan hanya yang dibutuhkan menjadi pegangan utama gue. Selain itu gue juga menerapkan prinsip Marie Kondo ‘keep only what sparks joy to you’. Hal ini benar-benar memudahkan dan menyederhanakan hidup gue.
Penerapan prinsip ini dalam kehidupan gue sehari-hari mengubah mindset gue dan membangun kebiasaan baik yang baru. Berikut beberapa di antaranya.