Dengan berkembangnya teknologi saat ini banyak mempengaruhi banyak hal. Terutama dalam hal pekerjaan, saat ini semakin banyak variasi dalam pekerjaan, baik dari segi jenis pekerjaan, lokasi pekerjaan, gaji, sampai jam kerja yang bervariasi. Sekarang ini, banyak orang yang ingin bekerja secara fleksibel atau bekerja tanpa terikat dengan jam kantor dan jadwal kerja yang sering terasa sangat panjang dan terlihat sangat membosankan.
Untuk mempunyai waktu kerja yang fleksibel dan bisa dikerjakan dimana-mana, menjadi seorang freelancer adalah salah satu caranya. Seorang freelancer dapat mengerjakan pekerjaanya ditempat yang mereka suka, seperti dirumah, café, co-working space, atau ditempat-tempat lain yang sekiranya nyaman untuk mengerjakan pekerjaan tersebut. Freelancer biasanya melakukan pekerjaan yang berkaitan dengan pengembangan teknologi, misalnya desainer website, logo, UI/UX design, copywriter dan lain-lain.