Pernah nggak sih, kamu lagi pengen baca buku yang seru, ringan, tapi tetap punya cerita yang berkesan? Buku yang bisa bikin ketawa, terharu, atau bahkan mikir tanpa harus bikin kepala mumet karena banyak istilah sulit? Kalau iya, mungkin saatnya kamu coba buku middle-grade!
Banyak orang dewasa yang mikir middle-grade itu buku untuk anak-anak, padahal banyak banget buku di kategori ini yang justru bisa dinikmati segala umur. Ceritanya seru, bahasanya mengalir, dan kadang malah lebih relatable dibanding novel untuk orang dewasa. Nah, di artikel ini, kita bakal bahas apa itu buku middle-grade, kenapa bisa dibaca semua usia, pengalaman pribadi, sampai rekomendasi buku yang bisa kamu coba.
Sudah siap menemukan hal-hal baru lewat buku-buku middle-grade? Yuk, kita berangkat!