fbpx

MELANGKAH BERSAMA \”EDUCANDUM\”

31 January, 2022

Beberapa waktu yang lalu, aku dihubungi oleh beberapa teman kuliahku saat S-2. Berawal dari menanyakan kabar, berujung dengan meluapkan keluh kesah akan aktualisasi diri, dalam hal ini pekerjaan. Aku yakin, bukan hanya kami yang menginginkan pekerjaan sesuai dengan latar keilmuan, siapapun  yang ingin bekerja pasti menginginkan hal yang sama, apalagi pekerjaan tersebut bisa “menghasilkan” sesuatu. Namun, keinginan kadang tidak sesuai dengan realitanya. Kondisi yang ada membuat kami harus berbelok dari apa yang kami inginkan.

Dalam hal profesi, kami memiliki tujuan yang sama. Salah satunya menjadi seorang praktisi bidang Psikologi Pendidikan yang bisa mentransfer ilmu kami ke orang lain, dengan harapan apa yang kami berikan bisa bermanfaat bagi mereka. Kami paham bahwa keilmuan ini masih belum dikenal banyak orang. Hal ini terbukti dengan masih sering disalah artikan oleh mereka bahwa kami “bisa meramal”, atau bisa jadi tempat keluh kesah tentang suatu hal yang sebetulnya bukan ranahnya. Jadi, kami berpikir untuk membuat side hustle melalui sebuah komunitas.

Akhirnya, tercetuslah ide untuk membuat komunitas di mana kami ingin berbagi tentang apapun dalam hal pendidikan. Kami juga ingin berbagi tentang pemahaman dan pengalaman dari kacamata praktisi bidang Psikologi Pendidikan melalui event-event, seperti unggahan feed instagram, IG Live, dan webinar serta membuat produk terkait isu-isu pendidikan yang ada. Kami namai komunitas ini dengan nama Educandum.

Baca Selengkapnya
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Auliya Nurrahman
Writing is not just about writing, but it's about giving something

Halo, !

Categories

More than 3500 female bloggers registered

PT. PEREMPUAN DIGITAL INDONESIA
Cyber 2 Tower 11TH Floor JL HR Rasuna Said Jakarta Selatan

calendar-full
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram