Memilih niche blog adalah salah satu langkah awal yang saat itu harus saya tempuh ketika memasuki Squad Blogger ODOP.
Jadi setelah berhasil bergabung dengan Squad Blogger ODOP ini, kami dipersilakan untuk menentukan niche blog masing-masing sejak awal. Saya yang awalnya masih bingung akan dibawa kemana blog yang baru berusia satu tahun ini langsung deh mencari tahu soal niche. Mulai dari mana niche blog yang paling menguntungkan, cara memilih niche blog yang bagus untuk adsense (karena saat itu blog saya sudah ber-adsense), jenis niche blog paling laku sampai niche blog dengan cpc yang tinggi.
Sayang sekali kalau perjalanan saya mencari tahu soal niche itu menguap begitu saja. So, here we are, salah satu ilmu yang saya dapat ketika masuk ke Squad Blogger ODOP.