Asli wong Jember dan sekian tahun tinggal di Jember tapi saya nggak mengetahui keberadaan “desa purbakala”. Selama ini pikniknya selalu di luar kota melulu, duhh.
Salah satu agenda Jelajah Desa Wisata dari Dinas Pariwisata Jember adalah mengunjungi Kamal View. Tujuan saya dan rombongan kesini untuk menikmati makan siang dengan menu “ala zaman purbakala”, nama sayurannya juga terdengar asing di telinga saya.
Oya, kenapa saya sebut desa purbakala? Karena di daerah Desa Kamal ini juga ada situs peninggalan sejarah yang masih terawatt dengan baik. Situs sejarah inilah yang sebenarnya dari dulu pengen saya kunjungi tapi belum kesampaian.
Lanjut ke cerita menuju Kamal View dulu ya.
Di sepanjang jalan di desa Kamal, sudah terlihat keramaian warga sekitar, awalnya saya mengira kalau keramaian warga di pinggir jalan ini dalam rangka menyambut rombongan saya dari influencer, blogger, media dan perwakilan dari Dinas Pariwisata Jember. Ternyata bukan.