Saya mulai ngeblog pada 15 Agustus 2019 dengan menjadikan blogger sebagai wadah dengan masih menggunakan sub domain gratis yaitu aindhae.blogspot.com. Setelah cukup yakin bahwa blog saya memiliki pembaca maka saya mulai memberanikan diri untuk memiliki domain Top Level Domain (TLD) atau ranah internet tingkat teratas tapi masih dengan nama blog yang sama menjadi aindhae.com pada 30 Juli 2020. Memiliki domain TLD tentu saja membuat saya harus bertanggungjawab agar domain saya akan terus menjadi aindhae.com dan tidak akan kembali menjadi aindhae.blogspot.com keculai dengan alasan yang penitng banget dan mendesak.
Berhubung saya orangnya gak suka tampil dan dilihat banyak orang maka cara saya berbagi informasi ...