fbpx

Presidensi G20: Keberpihakan terhadap Pelaku UMKM Perempuan sebagai Tulang Punggung Perekonomian

5 August, 2022

Sebagian besar dari kita pasti sudah tidak asing dengan G20, momen bersejarah yang dihelat hanya sekali setiap generasi (20 tahun) telah banyak digaungkan di berbagai platform. Dua Jempol ! saya mengapresiasi pemerintah khususnya Bank Indonesia maupun pelaku industri digital yang telah berhasil menyosialisasikan perihal G20 ke masyarakat luas.

Apa yang istimewa dari pelaksanaan G20 tahun ini bagi Indonesia?

Sebuah kehormatan, Indonesia akan memegang Presidensi G20 tahun ini sebagaimana hasil dari Riyadh Summit dua tahun lalu. Terpilihnya Indonesia di tengah pandemi membuktikan persepsi positif dunia atas resiliensi ekonomi Indonesia terhadap krisis pandemi Covid-19. Lebih jauh, Presidensi G20 juga merupakan bentuk pengakuan terhadap Indonesia sebagai salah satu negara dengan perekonomian terbesar di dunia.

Adakah yang istimewa dari Presidensi G20, khususnya bagi kemajuan perempuan Indonesia?

Sebagai tuan rumah, dapat dikatakan Indonesia memegang peran strategis dibanding negara anggota lainnya. Indonesia memiliki wewenang menyusun agenda pembahasan pada G20 agar mendukung dan berdampak positif terhadap pembangunan dan pemulihan perekonomian dalam negeri.

Dengan mengusung tema “Recover Stronger, Recover Together”, isu mengenai perempuan menjadi salah satu agenda prioritas pada Presidensi G20 tahun ini utamanya dalam mengusung penciptaan ruang yang setara, inklusif, adil, dan berkelanjutan bagi perempuan baik dalam rumah tangga, ekonomi, hingga perlindungan bagi pekerja migran perempuan.

Komitmen pemerintah dalam memprioritaskan isu mengenai perempuan pada G20 secara konkret diwujudkan melalui  keterlibatan Woman20 (W20), forum dialog yang akan mewakili suara perempuan dalam hal kesetaraan gender di ruang publik, kesehatan, pemberdayaan ekonomi perempuan, serta keberpihakan terhadap perempuan disabilitas dan perempuan pedesaan.

Di bawah koordinasi Woman20, diharapkan isu penting mengenai peran perempuan khususnya di masa krisis pandemi, ekonomi, dan perubahan iklim mendapat perhatian serius di tingkat global. Terlebih, fakta di lapangan menunjukkan bahwa perempuan memiliki resiliensi tinggi untuk pulih dari krisis pandemi.

Fakta di atas ibarat angin segar bagi kemajuan perempuan dunia, khususnya Indonesia.

Perempuan Untuk Dunia dan Indonesia. Besarkah Peran dan Potensinya ?

 

 

Baca Selengkapnya
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Julita Hasanah
sedikit banyak membagi pengalaman pendidikan, mendapatkan beasiswa studi master, serta pandangan hidup.

Halo, !

Categories

More than 3500 female bloggers registered

PT. PEREMPUAN DIGITAL INDONESIA
Cyber 2 Tower 11TH Floor JL HR Rasuna Said Jakarta Selatan

calendar-full
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram