Hari ini review film saya tayang perdana di media daring Gensindo.sindonews.com. Review tentang film pendek Telur Setengah Matang. Serba perdana, antara lain film pendek dengan cara menulis agak berbeda dan keharusan minimal 1200 kata.
_
SELALU ada cerita tentang hal-hal yang kita kenang sebagai yang pertama. Kisah-kisah tentang pengalaman perdana, yang meninggalkan kesan yang membekas. Termasuk dalam menulis, mengeksplorasi genre-genre yang terbuka luas.
Momentum tersebut biasanya akan memuarakan kisah di balik layar yang tak kalah seru. Proses kreatif mula-mula yang menjadi jejak langkah dalam perjalanan (milestone) yang bisa panjang ke depan.
Menulis review film adalah salah satu “genre” yang asing bagi saya. Memang, saya cukup rajin menonton film. Namun, sekadar penikmat. Hiburan semata. Tak lebih, tanpa pretensi apa-apa.
Atau, paling jauh film menjadi sumber inspirasi, sebagai titik pijak untuk menulis tulisan lain. Biasanya akan lari ke jenis tulisan reflektif, motivasional. Ter-insert ke dalamnya sebagai ilustrasi.