Sudah kali ke-2 Ramadhan di saat pandemi Covid 19, tahun kemarin mungkin terasa sangat berbeda dari ramadhan biasanya dimana mobilitas kita tidak di atur dengan ketat dengan segala syarat yang harus dipenuhi, kebebasan berdagang dan berkumpul dengan rekan atau keluarga juga tidak dibatasi. Sampai solat Ied juga mengalami perubahan yang drastis sangat terasa.
Akan tetapi di tahun ke-2 ramadhan di tahun 2021 ini seolah kita semua sudah terbiasa dengan perubahan rutinitas yang terjadi, ditambah lagi kasus penderita covid 19 sekarang tidak lagi menjadi kasus yang mengerikan seperti di awal tahun 2020, sempat geger dan menghebohkan ketika di sekitar kita ada seorang yang positif menderita covid 19, waktu terus berlalu maka masyarakat pun semakin resistant karena mereka sudah melihat dan semakin mempelajari setiap kasus yang terjadi, sehingga semakin teredukasi bagaimana pencegahan, penanganan gejala dan pengobatan yang harus dilakukan.
Baca Selengkapnya
Visit Blog