Kalian pernah nggak sih menyediakan space waktu untuk mandi sedikit lama dari biasanya? Aku sering banget seperti itu. Misalnya pas weekend aku sengaja mandi lama-lama karena hari-hari kerja mandinya lebih cepat. Rasanya sudah seperti healing setelah melewati hari Senin sampai Jumat, kemudian dapat mengakhirinya dengan mandi dan membersihkan setiap detail tubuh.
Apakah yang seperti itu dapat disebut sebagai self-love? Ah apapun namanya, intinya hal itu melegakan sekali bagiku. Aku jadi menyadari bahwa terkadang waktu bersama diri sendiri itu bisa mengembalikan mood yang buruk, bahkan bisa sambil menghitung nikmat yang telah diberikan Tuhan kepada kita.
Sebagai blogger, mood atau suasana hati sudah jadi aset. Kalau sampai jelek bisa kacau kerjaan. Makanya, aku selalu mencoba untuk menjaga mood. Misalnya, skincare-an, bodycare-an, atau sekadar lihat-lihat tanaman sekitar rumah.