COSRX The Retinol 0.1 Cream Super Vitamin E + Panthenol
Teman-teman Bloggers apa ada yang saat ini mulai concern dengan masalah aging skin walaupun usianya masih di bawah 30 tahun atau awal 30 tahun-an? Pasti sudah nggak asing dengan Retinol, dong? Memang kandungan satu ini sebaiknya dihindari oleh Ibu Hamil karena belum ada cukup penelitian yang mendukung terkait keamanan dalam mengonsumsi kandungan tersebut dalam kondisi mengandung. Namun, bagi kalian yang tidak sedang mengandung dan berusia 25 tahun ke atas, nggak ada salahnya coba memasukkan Retinol ke dalam rangkaian night skincare routine kalian. Masalahnya, aku paham, terkadang kandungan satu ini dihindari karena efeknya di beberapa kulit bisa jadi lebih kering dan sensitif. Sebenarnya kita hanya perlu eksplor kadar dan jenis Retinol seperti apa yang bekerja paling baik di kulit kita.
Aku pribadi sudah mencoba Pure Retinol 0,2% in Squalane sebelumnya. Bisa digunakan pada step serum maupun face oil. Kali ini, aku mencoba Retinol Cream dari COSRX. Dari pengalamanku, ternyata more is nt always more on the skin. Artinya, belum tentu kandungan yang lebih tinggi lebih efektif di kulit. Justru kandungan yang lebih gentle asal rutin penggunaanya, tetap membuahkan hasil, kok.
Kalau kalian penasaran dengan detail informasi terkait produk serta pengalaman aku selama menggunakannya, bisa klik Baca Selengkapnya, yaa. Silakan Visit Blog dan tinggalkan komentar supaya kita bisa saling blogwalking 🙂