fbpx

[Review Novel] Romance is not for IT Folks – Ayu Welirang, Romansa dan Kerja di Dunia Startup

Tak peduli betapa brengseknya bos, betapa culasnya teman kerja, seberapa banyaknya pekerjaan walau gajinya sama saja. Di akhir bulan, gajian tetap menjadi dewa penyelamat. ~ Panca (hal. 23)

Hai sobat Blogger Perempuan!

Aku kembali dengan review juga sinopsis novel berjudul Romance is not for IT Folks karya Ayu Welirang, yang bukunya bisa kamu beli di Shopee atau Tokopedia. Boleh juga langsung pergi ke toko Gramedia, stoknya banyak hehehe. Aku lupa bisa tahu novel ini dari mana, yang jelas aku tertarik karena isinya bercerita tentang kehidupan kantoran di startup. Aku suka banget cerita seperti itu- karenanya suka sama drakor Startup dan dorama Riding a Unicorn. Maklum aku cukup suka dengan hal berbau IT (lulusan SI mungkin berpengaruh juga hahaha). Ada juga novel lokal lain yang tokoh utamanya bekerja di startup berjudul Putus. Novelnya bagus, kamu kudu baca 🙂

Novel Romance is not for IT Folks oleh Ayu Welirang bercerita tentang Erika Pramudia (28 tahun), cewek lajang yang sibuk dengan posisinya sebagai kepala bagian DevOps Engineer di sebuah perusahaan rintisan jual-beli bernama JajanYuk. Sebenarnya Erika cukup kapok terlibat asmara karena pernah digosipkan dengan VP of Engineering dari kantor lamanya- EasyPay yang bernama Lando Nandiko (36 tahun). Semula Erika memang menyukainya, namun memilih untuk mengubur perasaan itu karena rupanya Lando telah beristri. Mantan rekan kerja mereka, Dirga menggosipkan Erika dengan Lando yang parahnya jadi konsumsi publik oleh hampir sebagian besar pekerja IT di Jakarta.

Izza sebagai teman karib selalu ada untuk Erika dan menemani malam-malam weekend-nya yang tanpa ada seorang kekasih. Suatu kali, Erika bertemu seorang cowok dari WANG- perusahaan yang bergerak di bidang teknologi finansial (aplikasi uang elektronik mirip EasyPay)- di sebuah pertemuan komunitas pekerja IT (ITWU). Dia agak tertarik dengan penampilan cowok itu yang terkesan ‘liar’. Hingga suatu ketika Erika terpisah ketika belanja dengan Izza di pasar, cewek itu membantu seorang ibu paruh baya yang terlihat kebingungan. Ada cowok yang mendatangi mereka dan ternyata merupakan anak si ibu tadi. Cowok itu juga yang ada di ITWU tempo hari! Dengan rasa terimakasih, cowok itu mengantarkan Erika dan Izza pulang.

Si cowok ‘liar’ datang di JajanYuk bersama rekan-rekan kerjanya untuk ikut proses integrasi. Panca Pramana Putra (31 tahun)- namanya, masih single karena sibuk mengurus ibunya yang sakit alzheimer. Dia yang semula tidak ingin ikut proses integrasi akhirnya berminat karena tertarik dengan Erika. Sementara Erika juga mulai menyukai Panca yang terkesan hangat karena doi terlihat sayang banget sama ibunya. Hanya saja cewek itu sedikit terganggu dengan problema di kantornya sehingga pendekatan mereka berjalan lamban. Lando dan Dirga menjadi bagian karyawan dari JajanYuk. Terlebih Lando jadi atasan-VP pula yang terang-terangan mendekati Erika kembali dan membeberkan bahwa dia telah bercerai dari sang istri.

Kemudian muncul kasus kriminal bahkan penguntitan yang membuat hidup Erika makin runyam. Nah, bagaimana Erika bisa menyeimbangkan kehidupan dan pekerjaannya kalau begini?

Yang jelas novel ini enak dibaca, begitu mengalir dan membuatmu mungkin akan suka bekerja di startup hehehe. Review lengkap bisa lihat link berikut ya 😀

Baca Selengkapnya
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Anastasya Prizka
www.postyrandom.com

Halo, !

Categories

More than 3500 female bloggers registered

PT. PEREMPUAN DIGITAL INDONESIA
Cyber 2 Tower 11TH Floor JL HR Rasuna Said Jakarta Selatan

tagcalendar-full
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram