Sudah coba makeup remover atau micellar water yang satu ini? kalau belum, dijamin akan suka. SAFI White Expert Purifying Makeup Remover ini udah sekitar 3 sampai 4 bulan jadi micellar water yang saya pakai setiap harinya. Awalnya karna banyak yang kasih review bagus untuk produk ini, jadilah tertarik dan cobain. Ternyata emang love banget sama produk ini. SAFI White Expert Purifying Makeup Remover mudah mengangkat dan membersihkan makeup serta kotoran di wajah, membantu menjaga kelembaban dan membantu memelihara elastisitas kulit karena mengandung Bio Hialuronik, produk ini juga di klaim cocok untuk semua jenis kulit termasuk kulit sensitif. Dan untuk yang cari micellar water halal, safi ini bisa jadi pilihan kalian 🙂