Gimana kabar teman-teman? Semoga selalu baik-baik aja yaak. Kali ini saya mau meracuni teman-teman dengan produk skincare lokal yang bikin saya jatuh hati pada pemakaian pertama hihi.
Review skincare kali ini agak panjang. Karena saya bakal mengulas semua rangakain skincare mulai dari micellar water, cleansing oil, lip serum, mousse cleanser, toner, dan serum.
Hiyak, langung aja markiview~
1. Ginza Hydrating Micellar Cleansing Water
Netto: 100 ml
Harga: Rp 55.000
BPOM: NA18221205443
Jenis kulit: Semua jenis kulit
Paraben free, Dermatologically Tested, Vegan Formula
Kandungan dan Manfaat
- Advanced Moist Complex nP: membantu menghidrasi kulit dan membuat kulit wajah tetap lembap
- Calendula Extract: membantu meredakan kemerahan pada kulit sebagai antiinflamasi
Review
Seperti kebanyakan micellar water, pembersih makeup milik Ginza ini memiliki tesktur cair banget. Begitu saya lihat ingredientsnya, nggak heran ternyata memang Ginza meletakkan ‘Aqua’ yang sebagai bahan dasarnya.
Cairannya berwarna bening dan nggak memiliki aroma. Tapi, kalau dilekatkan di hidung tercium sedikit aroma samar. Tapi, ini nggak masalah dan nggak mengganggu.
Baca Selengkapnya
Visit Blog