Beberapa minggu ini saya nggak bisa menulis karna saya istirahat dan sibuk mengurus balita yang lagi aktif-aktifnya.
Mau buka laptop, baru aja buka laptop 5 menit di sebelah balita yang lagi bobok, astagfirullah cobaan mau nulis malah dia bangun.
Niatan saya mau nulis blog itu pakai laptop biar lebih enak, karna selama ini saya menulis blog hanya mengandalkan handphone android saya.
Iya, saya bermodalkan handphone android karna keterbatasan saya dikondisi ini.
Dibilang nyaman, yaa nyaman kok menulis pakai handphone cuman kendalanya kalau menulis sama rebahan ini takut nya malah jadi mager dan ngantuk.
Kebahagiaan bulan Juni 2021
Bulan ini adalah bulan yang buat saya bahagia, karna suami dan anak lahir di bulan yg sama yaitu Juni dan cuma selisih beberapa hari aja.
Bersyukurnya, usia anak saya saat ini sudah genap 2 tahun, dimana saya pernah khawatir sekali dengan tumbuh kembangnya.
Iya, khawatir sekali karna saya memiliki banyak kekhawatiran yang sampai saya mencari info sendiri demi perkembangan anak saya.
Khawatir akan speech delay atau keterlambatan bicara.
Khawatir akan berat badan dan mencari cara gimana supaya berat badan anak naik secara normal, minimal grafik hijau tua, karna anak saya makannya agak moody dan kadang suka menu A besok nya dikasih menu A udah nggak mau, pusing lah ini.
Dulu pernah juga khawatir di usianya 1 tahun belum bisa berjalan, padahal minimal udah bisa jalan usia 1 tahun, bukan berarti nggak apa-apa belum bisa jalan, namanya orang tua baru tanpa support sistem yang baik, saya merasa agak tertekan.
Karna banyak problem sebenarnya yang membuat saya dan anak saya tidak bisa bergerak leluasa.
Tapi, masya Allah alhamdulillahnya sekarang dia tumbuh jadi anak yang lucu, aktif banget sampai saya saat ini sedang sakit yang nggak bisa full jaga dia dan bermain, sedih rasanya.
Baca Selengkapnya
Visit Blog