Salah satu pencapaian terbesar adalah berhasil banting setir dan terjun ke Digital Marketing.
Sejujurnya sangat nekat. Posisinya saat itu saya sudah kerja enak, gaji Jakarta tinggal di Jogja tiba-tiba resign dan memutuskan memulai karir dari 0 lagi (bahkan minus bukan 0 lagi karena saya tidak punya pengalaman sama sekali di Digital Marketing.
Beruntungnya saya dipertemukan dengan RevoU, salah satu EdTech penyedia kursus Digital Marketing.
Memang tidak murah, jujur sebelumnya saya juga maju mundur. Tapi ternyata worth it!
Saya berhasil mendapatkan pekerjaan pertama saya di Digital Marketing bahkan sebelum saya lulus progam di RevoU
Singkat cerita, di setiap minggu kami para student diwajibkan mengerjakan tugas yang terdiri dari Foundation Assignment, Intermediate Assignment dan Advanced Assignment. Selain itu kami juga ada group project.
Nah dari tugas-tugas dan group project inilah yang menjadi senjata saya untuk melamar pekerjaan di Digital Marketing hingga akhirnya saya bisa bekerja di salah satu Digital Marketing Agency di Jakarta.
Dan yang lebih menyenangkan adalah saya bisa bekerja secara remote.
Memang biaya kursusnya agak mahal, tapi cepat balik modalnya.