Setiap kali mudik, pasti ada destinasi yang menjadi tempat wisata favorit di kampung halaman dan selalu ingin kita kunjungi. Meski identik dengan momen merayakan lebaran bersama keluarga, mudik ya selalu diisi dengan kegiatan liburan dengan mengunjungi berbagai objek wisata di kampung halaman. Apalagi kalau di hari biasanya, kita tuh termasuk pekerja kantoran yang lokasi kerjanya adalah di kota-kota besar. Di mana akses ke objek wisata alam tuh gak semudah di kampung. Kalau bahas healing, ya berarti ke kafe atau pusat perbelanjaan/tongkrongan lainnya. Begitu gak sih?
Makanya jangan heran kalau ada orang kampung yang pas tiba di Jakarta dan sekitarnya, pada terpana sama gedung-gedung tinggi- pencakar langit, sama jalanan yang bertumpuk-tumpuk, atau lainnya. Eh ini pengalaman saya sih, soalnya ya demikian pula sebaliknya.