Hello ladies, pernahkah terbesit di benak kalian untuk melakukan solo traveling atau bepergian sendiri? Tentu ada banyak pertimbangan ya, apalagi bagi teman-teman yang sulit untuk meyakinkan orangtua. Masalah keamanan saat solo traveling sebagai perempuan memang menjadi hal nomor satu yang dipikirkan.
Saya pernah bertanya dengan beberapa orang teman baik perempuan maupun laki-laki yang pernah melakukan solo travel, berbagai kendala dalam perjalanan bisa mereka selesaikan dengan baik. Saya sendiri sejujurnya belum pernah benar-benar melakukan solo travel, tetapi kalau naik pesawat sendiri, celingak-celinguk di kota besar pertama kali sendirian, atau keliling bandara sendiri, pernah dong!
Menggabungkan saran dari teman yang pernah solo traveling dan berdasarkan pengalaman saya yang masih sangat sedikit, berikut beberapa tips untuk perempuan biar tetap aman saat solo traveling.
Baca Selengkapnya
Visit Blog