Night cream terkenal untuk melembabkan wajah ketika kita tidur nyenyak di malam hari. Kini sudah banyak rekomendasi night cream yang mampu menyehatkan kulit. Mulai dari yang harganya terjangkau sampai yang harganya membuat kita ingin menangis.
Tenang saja, rekomendasi night cream dengan harga terjangkau tidak kalah bagus, kok, daripada night cream dengan harga mahal, antara lain:
1. Wardah – Lightening Night Cream Advanced Niacinamide | Rp45.000
Blue light yang berasal dari monitor juga bisa berdampak buruk pada kesehatan kulit, lho. Jika kamu tipe orang yang harus menatap monitor sepanjang hari, maka sebaiknya gunakan night cream halal ini. Mengandung formula advanced niacinamide, night cream ini mampu mencerahkan dan menjaga kulit dari efek buruk blue light.
2. Mineral Botanica – Perfect Purifying Acne Night Cream | Rp50.000
Mengandung salicylic acid dan glycolic acid, night cream ini dapat mencegah kotoran untuk menumpuk pada wajah. Diperkaya rice bran oil, night cream ini juga mampu menenangkan peradangan pada kulit, sehingga jerawat kita pun perlahan-lahan akan memudar.
3. Safi – White Expert Replenishing Night Cream | Rp55.000
Nah, untuk kamu yang tinggal di pesisir pantai, night cream yang berat tentu saja membuatmu semakin gerah dan tidak nyaman saat akan tidur. Nah, night cream dari Safi inilah solusinya Teksturnya yang gel dan berbasis air cukup ringan dan akan memberikan rasa segar pada kulit. Diperkaya nigella sativa seed oil, night cream ini juga mampu menenangkan dan menyejukkan kulit secara maksimal.
4. Premiere Beaute Glow Brightening Night Cream | Rp66.000
Jika kamu mengalami masalah kulit kusam, maka night cream terakhir ini sangat tepat untukmu. Mengandung AHA, glycolic acid, hyaluronic acid, high-purity niacinamide, dan vitamin C, night cream dengan tekstur lembut ini ampuh untuk melembabkan dan mengatasi hiperpigmentasi ketika kita terlelap. Alhasil, setiap bangun tidur, wajah kita terasa lebih lembut dan warna kulit wajah kita pun tampak merata, deh.
Nah, dari keempat rekomendasi night cream di atas, adakah yang sudah pernah kamu gunakan? Bagaimana pengalamanmu menggunakannya?