Makeup merupakan salah satu kebutuhan wanita yang tak bisa lepas dari kehidupan sehari-hari. Salah satu komponen makeup yang tidak boleh dilewatkan adalah eyeshadow natural. Nah, untuk makeup sehari-hari, kamu perlu tahu cara menggunakan eyeshadow natural.
6 Cara Menggunakan Eyeshadow Natural
Bagaimana cara menggunakan eyeshadow natural?
- Sebelum memulaskan eyeshadow, oleskan primer pada kelopak mata untuk menguatkan warna eyeshadow.
- Pilih 2 warna yang selaras untuk makeup yang natural, satu terang dan satu lagi gelap.
- Pulaskan warna terang, seperti krem di tengah kelopak mata dengan brush atau jari tangan. Jika kamu mau menggunakan brush, maka tap-tap brush itu terlebih dahulu agar serbuk eyeshadow-nya tidak jadi berlebihan.
- Pulaskan warna gelap, seperti cokelat di ujung luar kelopak mata.
- Baurkan kedua warna tersebut dengan brush hingga menyatu dan tampak natural.
- Untuk bagian bawah mata, aplikasikan eyeshadow cokelat secara tipis.
- Tambahkan maskara untuk melentikkan bulu mata dan eyeliner tipis untuk mempertegas bentuk mata.
Sekarang kamu sudah memahami cara menggunakan eyeshadow natural, bukan? Semangat merias matamu!