fbpx

6 Manfaat Hydrating Toner untuk Kulit Wajah Kering, Cegah Penuaan Dini?

Siapa bilang pemilik kulit kering tidak perlu memusingkan kesehatan kulit? Kulit wajah yang kering itu rentan garis halus dan bahkan kerutan menyebalkan, lho. Hal itulah yang membuat para pemilik kulit kering membutuhkan manfaat hydrating toner.

Produk skincare yang satu ini umumnya mengandung bahan-bahan yang mampu melembabkan dan mencerahkan kulit, seperti niacinamide, gliserin, dan hyaluronic acid.

Manfaat Hydrating Toner

Berikut sejumlah manfaat hydrating toner yang sangat penting untuk kulit wajah yang kering:

  • Melembabkan Kulit Wajah

Selain air, hydrating toner juga mengandung beberapa bahan tambahan, seperti vitamin E dan gliserin yang mampu melembabkan kulit wajah secara menyeluruh dengan memperbaiki kulit kering yang rusak dan mengelupas.

  • Mencegah Kemunculan Tanda Penuaan Dini

Ya, ini bukan sekadar mitos belaka. Tanda-tanda penuaan ini seperti garis halus dan kerutan bisa dicegah dengan penggunaan hydrating toner yang mengandung hyaluronic acid.

Bahan aktif ini mampu menghambat pelepasan air di permukaan kulit, sehingga menjaga kelembaban kulit dan mencegah penuaan dini.

  • Memudarkan Noda Hitam

Noda hitam tidak selalu merupakan tanda penuaan, lho, melainkan bisa berasal dari bekas jerawat. Untuk mengatasinya, gunakan hydrating toner yang mengandung high-purity niacinamide, yang mampu meningkatkan produksi kolagen di kulit. Contoh hydrating toner dengan high-purity niacinamide adalah Premiere Beaute Glow Brightening Essence Toner.

  • Memudahkan Penyerapan Produk Skincare

Produk skincare seperti serum, masker, dan pelembab akn sulit untuk diserap oleh kulit kering secara maksimal. Untuk mengatasinya, kamu bisa melembabkan kulit dengan penggunaan hydrating toner secara rutin.

  • Merawat Kulit Berjerawat

Hydrating toner yang mengandung niacinamide bisa membantumu merawat kulit berjerawat, terlebih jerawat pustula dan papula. Penggunaannya secara rutin juga bisa memperbaiki tekstur kulit untuk jadi lebih halus.

  • Meredakan Iritasi

Beberapa hydrating toner mengandung ekstrak air bunga, seperti air mawar alami, yang mampu meredakan kemerahan di kulit akibat iritasi.

Setelah mengetahui 6 manfaat hydrating toner untuk kulit wajah yang kering tadi, mari kita gunakan hydrating toner dengan rutin.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Liana Nelvana
A beauty enthusiast

Halo, !

Categories

More than 3500 female bloggers registered

PT. PEREMPUAN DIGITAL INDONESIA
Cyber 2 Tower 11TH Floor JL HR Rasuna Said Jakarta Selatan

tagcalendar-full
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram