Pandemi covid yang melanda negeri ini sudah setahun lebih loh. Malah hampir dua kali puasa dua kali lebaran sebagian besar masyarakat kita belum bisa mudik, sudah seperti bang toyib aja, ya.? Hiks.
Karena kehidupan belum lagi senyaman dulu alias ruang gerak masih dalam keterbatasan. Maka situasi yang belum nyaman ini mudah sekali membuat seseorang merasakan jenuh. Dan untuk mengobati jenuh, kita hendaknya rehat serta melipir dahulu dari kegiatan rutin yang membuat jenuh itu sendiri.
Kalau sudah merasa jenuh entah karena lelah, bosan dengan pengulangan aktivitas, padatnya ritme kegiatan dan alasan lain, biasanya saya menjadwalkan diri untuk boci alias bobo ciang😁. Rasanya tentu itu nikmat sekali. Apalagi jika duo bocil bisa diajak berdamai bobo ganteng, duh, bisa sampai sore bobonya. Ketika bangun nanti, kondisi tubuh lebih rileks dan bersemangat kembali.