Tidak terasa sudah hampir dua tahun menekuni pekerjaan menjadi Shadow Teacher. Membersamai seorang anak tuna grahita dan beberapa kali diminta untuk membantu anak autis disorder spectrum (ASD). Sudah tentu banyak cerita dan suka duka. Tapi terkadang, saya merasa banyak juga ilmu yang saya pelajari selama bekerja menjadi Shadow Teacher.
Profesi shadow teacher belum banyak dikenal orang. Istilah ini sangat asing bagi mereka yang hidup di desa. Setelah sebelumnya saya menjelaskan definisi shadow teacher. Maka kali ini, saya akan mencoba menuliskan tugas dan tanggung jawab shadow teacher.
Tentu saja ini versi institusi tempat saya bekerja. Saya tidak tahu barangkali di luar sana ada istilah lain untuk menyebut mereka yang bekerja mendampingi anak-anak inklusi. Bahkan jika kemudian tugas dan tanggung jawab mereka juga berbeda dari apa yang saya paparkan.