Ada yang mengatakan alkohol di parfum itu tidak baik, tetapi ada juga yang mengatakan bahwa parfum harus mengandung alkohol. Kamu sendiri mungkin selama ini bertanya-tanya apa manfaat kandungan alkohol pada parfum. Well, kamu akan mengetahuinya sebentar lagi.
Kandungan alkohol pada parfum ternyata bermanfaat untuk menyatukan zat-zat yang terkandung di dalam parfum.
Selain itu, alkohol juga berperan penting untuk menyebarkan wangi dari parfum ke udara. Ketika alkohol menguap, di saat itulah, wangi parfum akan menyebar.
Apabila kamu merasa aroma parfum berubah, maka itu karena aroma nya sudah bercampur dengan keringatmu, bukan alkoholnya.
Meski begitu, memang benar, semakin banyak kandungan alkohol, maka semakin cepat pula parfum itu menguap. Ya, aroma parfum akan bertahan lebih lama apabila kandungan wewangiannya lebih banyak daripada kandungan alkoholnya.
Jadi, saat membeli parfum, sebaiknya cek seberapa banyak kandungan alkoholnya. Meskipun sangat penting, tetapi kandungan alkohol tidak boleh lebih banyak daripada kandungan wewangiannya.