Sebenarnya jawaban untuk pertanyaan ini bisa dikembalikan kepada orangtua. Karena bagaimanapun juga harus melihat kondisi dan kesiapan anak secara keseluruhan. Mulai dari umur, kesanggupan untuk fokus mengikuti instruktur pelatih, kesehatan fisik, dan karakter anak masing-masing.
Tapi kita bahas persoalan ini secara umum dan berdasarkan pengalamanku saja ya, sebagai orangtua yang anaknya masuk ke salah satu klub olahraga renang.
Olahraga itu penting, semua orang juga sudah paham tampaknya. Tapi bagaimana dengan olahraga untuk anak-anak?
Ternyata sama pentingnya loh. Bergerak melakukan aktifitas dengan bermain dan olahraga berguna bagi si kecil tidak hanya untuk pertumbuhan motorik kasar tapi juga perkembangan individual dan sosialnya. Seingatku bahkan ada salah satu akun Instagram yang berfokus mengajak orangtua beraktifitas luar ruangan bersama anak-anaknya agar mereka doyan makan.
Lalu, bagaimana jika mendaftarkan anak masuk klub olahraga?