Menggambar akhir-akhir ini sedang sangat diminati oleh Gen Z.
Mengingat kurangnya aktifitas diluar ruangan setelah pandemi covid tiga tahun ini.
Banyak orang beralih profesi ataupun hobi yang bisa dilakukan di dalam ruangan.
Salah satunya menggambar.
Mengapa kali ini yang dibahas adalah aplikasi menggambar di Ipad?
Karena semakin kesini banyak orang beralih menggunakan gadget untuk aktifitas apapun, sehingga hobi menggambarpun ikut beralih media.
Disamping itu, untuk menghemat biasa kertas dan alat menggambar yang semakin mahal dan sulitnya merawat dan menyimpan gambar dengan media kertas adalah salah satu alasannya.
Namun banyak juga orang yang berfikir bahwa menggambar secara digital akan sangat berbeda hasilnya dibandingkan dengan menggambar secara konvensional.
Padahal sudah banyak aplikasi di smartphone yang menyediakan aplikasi yang membuat hasil menggambar digital nampak seperti menggambar menggunakan kertas.
Bahkan goresan bisa dipilih seperti sedang melukis diatas kanvas dan menggunakan cat air maupun cat minyak.
Medianya juga tidak hanya putih, bisa menggunakan yang bertekstur seperti kertas kanvas ataupun kertas buku gambar.
Pilihan tools mewarnai dan ukuran pensil juga dapat dipilih sesuai yang dibutuhkan.