Sebagai orang tua di zaman modern ini, terutama orang tua angkatan millenial, membesarkan anak dan menelusuri lika – liku dunia parenting tidak lah semudah apa yang kita semua baca dan tonton di banyak platform informasi. Parenting sejatinya adalah perjalanan atau journey yang sifatnya bisa sangat privat antara oran tua dan anak itu sendiri. Apa yang selama ini kita dapatkan, berbagai macam informasi tentang cara dan tips parenting, termasuk mungkin juga tulisan ini semua itu sifatnya hanya lah stimulus untuk kita para orang tua agar dalam menjajaki masa parenting kita tidak benar – benar buta dan hilang arah, paling tidak kita sudah mempunyai bekal dan gambaran atau proyeksi mau dibawa ke mana arah didikan dan asuhan anak – anak kita kelak.