Assalamualaikum sobat blogger kali ini saya terima tantangan blogger perempuan untuk menyelesaikan misi challenge berbeda tapi lebih menantang deh.
Seperti yang kita tahu bahwa Ramadhan memang memiliki peristiwa Ramadhan yang memiliki sejarah yang terjadi untuk itu kita langsung saja mengetahui lebih banyak lagi.
Ternyata tanggal 17 Ramadhan tahun pertama kenabian saat Wahyu turun dari langit kepada suri tauladan kita Rasulullah SAW melalui malaikat Jibril saat malam hari di Gua Hira terletak di atas Gunung An-Nur yang beberapa kilometer dari kota Mekkah.
Berikut tanggal 17 Ramadhan 2 Hijriyah atau 13 Maret 623 Masehi tentang peristiwa kemenangan perang Badar sebagai peristiwa tonggak sejarah eksistensi dakwah dan bukti kekuatan umat menjadi dorongan untuk mencapai kemenangan. Lalu kembali menang atas Bynzantium perang Amoria tanggal 17 Ramadhan 218 Hijriyah atau 12 Agustus 838 Masehi untuk memberikan pelajaran kepada penguasa Bynzantium untuk tidak meremehkan umat Islam saat kepemimpinan Khilafah Abbasiyah Khalifah Al Mu’tashim Billah. Kemenangan lainnya Perang Ain Jalut di Palestina melawan bangsa Mongol seperti yang kita tahu bahwa bangsa Mongol berhasil meraih kemenangan dalam meluluhlantakkan Baghdad atas izin Allah mampu menahan serangan dan pertahanan peradaban Islam saat itu. Berhasil merebut kembali kota Antokia di rebut oleh Islam tanggal 5 Ramadhan 666 Hijriyah atau 19 Mei 1268 Masehi.
Selanjutnya peristiwa Futuh Mekkah untuk pembebasan kota Mekkah dan tegaknya Islam di Jazirah Arab tanggal 10 Ramadhan 8 Hijriyah atau 1 Januari 630 Masehi.
Sebenarnya banyak sekali peristiwa Ramadhan yang bersejarah tenyata tidak menjadi semangat kendor walaupun saat berperang seharusnya ummat sekarang meneladani sejarah yang terjadi pada peristiwa tersebut.
Dengan semangat beribadah sekaligus mengharapkan pahala pada saat itu memang tidak mudah ada Allah yang menakdirkan kemenangan agung dalam peristiwa Ramadhan yang bersejarah yang telah ditetapkan. Kita sebagai generasi penerus yang harus meneruskan perjalanan estafet ke anak kita.
Sekian dulu tulisan yang saya tuliskan sampai jumpa di postingan berikutnya ya waalaikum salam.