Bagi kalian yang sudah kehilangan orang-orang terkasih, tulisan saya ini bisa menjadi ide untuk merekam kenangan atas mereka.
Ibu saya wafat tahun 2004, meninggalkan seratusan baju buatannya. Ibu saya seorang penjahit, jadi bajunya cukup banyak. Hampir 20 tahun kemudian, di lemarinya masih ada sekitar 30 baju. Sudah berdebu, bahan dan modelnya sudah tak layak diberikan kepada siapa pun. Saya pun menggagas untuk membuat sajadah dari baju-baju Ibu. Alhamdulillah Kakak-Kakak saya setuju.
Sajadah itu bisa dipakai oleh anggota keluarga yang berkenan (saya memakai istilah “adopsi”). Menjadi pengingat untuk mendoakan sekaligus menjadi amalan beliau.
Setiap sajadah dibuat berdasarkan kenangan atas Ibu. Misalnya saja, ada sajadah bertajuk “Overslag” yang mengacu pada kebiasaan Ibu menggunakan daster model kimono (Ibu menjebutnya “overslag”).
Sajadah ini dibuat dengan teknik faux chenille, yang saya jelaskan di dalam tulisan.