Aku suka banget sama produk clay mask sejak dulu, bahkan aku punya keinginan mencoba semua produk clay mask yang pernah ada di pasaran. Tapi sepertinya akan butuh waktu lama karena jumlahnya banyak banget dan harganya juga beragam. Aku menyukai produk clay mask bukan tanpa alasan. Salah satu alasan mengapa aku menyukai clay mask adalah karena efeknya bagus banget di kulitku. Biasanya, clay mask ngasih efek kulit yang ketarik banget pas dipakai dan ngasih efek halus ke kulit setelah dibilas. Karena aku punya kulit oily dan kulitku seperti gampang banget kotor, aku jadi ketagihan sama feel seperti ini.
Salah satu produk clay mask yang aku coba dan bahkan jadi favoritku adalah clay mask dari Pore Hero yang bernama Matcha Clay Face Mask. Meskipun baru launch menjelang akhir tahun 2020, tapi produk ini dapat sambutan yang hangat dan sering sold out, jadi kalau mau coba harus gercep. Beruntung banget aku dikasih kesempatan langsung sama pihak Pore Hero buat coba produk ini. Oh iya, sebelum resmi launching, Pore Hero mengenalkan campaign #showyourpores yang mengajak kita supaya gak insecure lagi sama pori-pori besar karena pori-pori itu normal.