Siapa yang tidak tahu serial drama Malaysia yang sedang in di media sosial, Melur Untuk Firdaus? Kalau belum nonton, setidaknya pernah lihat cuplikan-cuplikannya di FYP Tiktok atau explore instagram, kan? Serial drama yang diadaptasi dari novel berjudul My Rude Wife ini sangat sukses mendapatkan perhatian para pecinta drama. Nggak hanya dari negara asalnya, bahkan hingga keluar negara termasuk Indonesia. Bisa dibilang, setengah dari “fans” drama ini adalah orang Indonesia, loh. Sebenarnya, apasih menariknya drama ini?
Sedikit informasi, aku bukanlah penikmat drama, apalagi serial drama. If you ask me about drama, talk to my hand. But, if you ask me about crime-thriller-mystery, I’ll take my 1st place on it. wkwkwk. Ya, aku jauh lebih suka serial kriminal, yang membutuhkan konsentrasi tinggi ketika menontonnya, agar ikut merasakan ketegangan dalam memecahkan kasus-kasusnya. Criminal Minds, NCIS, CSI, Castle, Body of Proof, Hawaii Five O, Law and Order, dan lain sebagainya aku udah khatam.
But, drama ‘cinta-cintaan’? Hmm..