fbpx

Buat kamu yang mau baca-baca catatan saya tentang materi dari Review Online Camp #4 yang diadakan oleh quranreview, bisa langsung unduh di sini ya!

“Emang apa sih yang dibahas di dalam Review Online Camp?”

Tema Review Online Camp (ROC) kali ini tentang Feel Your Salah. Lalu apa aja isinya?

Oke, ini dia garis besar pembahasan ROC #4 selama 4 hari. Baca sampai selesai ya!

 

#DAY 1: Untold Story about Salah

Di hari pertama, Kak Hai selaku pemateri ROC #4 banyak bahas tentang sirah atau kisah-kisah yang ada hubungannya dengan sholat.

Kenapa sih harus sholat? Kenapa sih harus feel our salah?

Kisah untuk menjawab pertanyaan itu diantaranya ada kisah Isra’ Mi’raj dan Nabi Zakaria a.s.

 

#DAY 2: Stand by Me, Berdiri di Sisi Allah

Hari ke-2 unboxing surat Al-Fatihah. Serasa ketampol ketika dengerin unboxing surat Al-Fatihah ini.

Karena yang dibahas adalah arti dari setiap ayatnya.

 

#DAY 3: Closer to Me, Lebih Dekat kepada Allah

Hmm, closer to me, kebayang langsung nggak apa yang dibahas?

Yang dibahas adalah tentang gerakan sholat yang posisinya itu menunjukkan sedang dekat dengan Allah. Selain itu dibahas juga arti bacaannya.

Gerakan apakah itu? Gerakan ruku’, sujud, dan tasyahud.

 

#DAY 4: “I Got a Feeling

Pada hari terakhir ROC #4 ini, diawali dengan membahas inti dari materi yang disampaikan pada hari ke-1, 2, dan 3.

Lalu dilanjutkan dengan membahas fadhilah atau keutamaan-keutamaan sholat. Selanjutnya, sesi terakhir adalah tanya jawab dengan pemateri.

 

Itulah garis besar dari ROC #4 selama 4 hari. In sya Allah materinya sangat bermanfaat.

Setelah bisa memahami bagaimana sholat yang benar dan memaknainya dengan hati, in sya Allah keutamaan-keutamaan sholat akan diperoleh.

Untuk lebih lengkapnya, kamu bisa baca catatan saya langsung ya. Silahkan, klik di sini!

 

Kesimpulan

Sholat adalah ibadah wajib yang dilakukan setiap hari. Jangan sampai ibadah sholat menjadi sia-sia karena tidak dilaksanakan dengan benar.

Selain itu, sholat juga sangat penting untuk dilakukan dengan hati. Supaya bisa memperoleh keutamaan-keutamaan dari sholat.

Baca Selengkapnya
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Driyarta Lumintu
Masih pemula di dunia blogging. Mudah-mudahan karya tulisan yang dihasilkan bisa bermanfaat untuk pembacanya.

Halo, !

Categories

More than 3500 female bloggers registered

PT. PEREMPUAN DIGITAL INDONESIA
Cyber 2 Tower 11TH Floor JL HR Rasuna Said Jakarta Selatan

tagcalendar-full
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram